Ketika Ikan Remora Ngambek

Penulis : dr Vicka Farah Diba
Ilustrasi : Aldriana Amir
Di samudra lautan bebas, hiduplah berbagai macam mahluk hidup yang sangat mengagumkan. Menjelajahi dunia bawah laut membuat kita merasa takjub akan keindahan dan keanekaragaman ciptaanNya. Diantara ribuan jenis ikan dan mahluk hidup laut, hiduplah secara berdampingan dengan sangat erat ikan Remora dan Hiu. Kemana pun Hiu pergi, di situlah Remora berada. Ikan Remora juga selalu rajin memunguti sisa sisa makanan dari Hiu dan membersihkan parasit parasit dari tubuh Hiu setiap hari.

“Hai Remora” ujar Hiu “Kenapa kamu selalu mengikuti dan memanfaatkan kami saja?”
“Apa kamu tidak bisa mencari tempat lain sendiri?” Tanya Hiu dengan sombong
“Hiu yang gagah” Jawab remora santun
“Kami hanya mengikuti apa yang sudah ditetapkan Tuhan pada kami, sudah menjadi kodrat kami untuk selalu bersamamu dan membersihkan sisa makanan serta parasit di tubuhmu” jelas Remora
“Ahh… kami tidak perlu itu” jawab Hiu dengan sombong “Kami penguasa lautan yang kuat, kami tidak perlu mahluk kecil dan lemah seperti kalian”
“Sombong sekali kamu Hiu” Ujar Remora kesal “Baiklah kalau begitu, kami tidak akan mengikuti kamu lagi, sampai kamu meminta maaf pada kami” Akhirnya Remora pun meninggalkan Hiu disertai ejekan tawa kawanan Hiu.
Tetapi, tak lama kemudian, Hiu mulai merasakan perubahan yang terjadi pada tubuhnya. Dengan tidak adanya Remora yang yang memunguti sisa sisa makanan mereka menjadikan parasit parasit di tubuh mereka berkembang biak. Parasit parasit itu ternyata menyebarkan penyakit yang cukup ganas sehingga menyebabkan Hiu hiu besar itu jatuh sakit dan mati. Kawanan Hiu itu mati bukan karena pertempuran melawan musuh yang kuat tapi karena penyakit yang disebabkan oleh parasit di tubuh mereka sendiri.

Ilmu pengetahuan pun membuktikan bahwa antara Remora dan Hiu awalnya dianggap sebagai satu jenis hubungan komensalisme saja yaitu hubungan yang hanya menguntungkan satu pihak, tapi belakangan diketahui bahwa Remora tidak hanya memunguti sisa-sisa makanan Hiu tapi juga membersihkan parasit-parasit dari tubuh sisi bawah Hiu. Sehingga dapat dikatakan hubungan keduanya merupakan simbiosis mutualisme karena keduanya saling diuntungkan.
Moral cerita :
Kekuatan dan kekuasaan bukanlah segalanya di dunia
Kita hidup di dunia saling membutuhkan satu sama lain
Hindari sikap sombong dan meremehkan orang lain





0 Komentar