BUKU kia 2015

Hayoo… Ibu ibu sudah punya Buku KIA 2015 terbaru ini belum? Buku yang diterbitkan KEMKES ini Gratis lhoo… dan bisa didapat di Posyandu serta pusat layanan kesehatan lainnya. Buku KIA juga dapat diperbanyak dengan CATATAN BILA DICETAK DILUAR KEMKES HARUS TERTULIS DI COVER BELAKANG BUKU KIA INI DIPERBANYAK OLEH…….

SPESIFIKASI BUKU KESEHATAN IBU DAN ANAK (BUKU KIA) 2015
Ukuran Buku : Terbuka 23,5 x 32 Cm, Tertutup 23,5 x 16 Cm
Bahan Cover : Art Carton 230 Gram
Cetak/Finishing : Cover Laminating Glossy 1 muka, cetak 4/4 separasi warna
Cover depan: cetak 2 muka
Cover belakang : cetak 2 muka
Bahan/Jumlah Lembar Isi : HVS 80 Gram / 47 lembar (94 halaman) + 2 lembar KMS
Cetak Isi : Warna 2 muka (4/4)
Ukuran KMS : 23,5 X 38,5 Cm
Teknik Penjilidan : Jahit Kawat

Buku KIA revisi 2015 yang telah dikembangkan sejak tahun 1997 ini mengalami banyak kemajuan, diantaranya memperpanjang masa penggunaan. Dari yang sebelumnya digunakan sejak ibu hamil hingga anak berusia 5 tahun, menjadi digunakan sampai anak 6 tahun yang teritegrasi dengan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Direktur Jenderal Bina Gizi dan KIA dr Anung Sugihantono, MKes mengatakan bahwa ke depan buku KIA ini akan digunakan sebagai persyaratan mendaftar ke PAUD atau SD. Pada akhirnya pemerintah akan memastikan semua pencatatan Imunisasi dan atau pelayanan kesehatan anak harus dicatat di Buku KIA.

Seluruh anak Indonesia harus memiliki buku KIA sebagai catatan kesehatan termasuk imunisasi sampai umur 6 tahun. Selain itu seluruh orang tua dan keluarga diharapkan melengkapi imunisasi anak mereka agar seluruh anak Indonesia terbebas dari penyakit yang sebenarnya dapat dicegah lewat imunisasi. Imunisasi dasar lengkap dapat melindungi anak dari wabah, kecacatan dan kematian. Imunisasi tersedia di Rumah Sakit, Puskesmas, Puskesmas Pembantu bahkan sampai di Posyandu anak-anak mendapatkan imunisasi secara gratis.

MANFAAT BUKU KESEHATAN IBU DAN ANAK

  1. Meningkatkan kesadaran; meningkatkan pengetahuan akan upaya preventif dan promotif di bidang kesehatan;
  2. Meningkatkan kewaspadaan akan masalah kesakitan atau kegawatdaruratan pada ibu hamil, bayi baru lahir dan Balita; serta
  3. Menjadi sarana komunikasi antar petugas kesehatan, antara petugas kesehatan dengan keluarga

Buku KIA revisi 2015 ini berisi panduan yang lebih lengkap tentang hak pelayanan kesehatan yang diperoleh ibu hamil, bersalin, nifas dan Keluarga Berencana dalam rangka mencapai Target MDGS (Millenium Development Goals) 2015. BUKU KIA 2015 juga berisi informasi lebih lengkap mengenai kesehatan bayi dan anak usia 29 hari – 6 tahun, Pemantauan gizi anak (Grafik KMS, Grafik lingkar kepalaPencegahan Kekerasan pada anak dan Stimulasi Intervensi Dini Tumbuh Kembang serta penambahan jenis pelayanan Imunisasi seperti imunisasi Hib dan IPV 

Anjuran untuk Ibu Hamil dan Balita setiap bulan :

  1. Selalu membawa Buku KIA setiap kali ibu hamil dan Balita pergi ke tempat pelayanan kesehatan;
  2. Ibu hamil memeriksakan kehamilannya secara teratur, minimal empat kali selama hamil dan dibantu persalinannya oleh tenaga kesehatan di fasilitas kesehatan;
  3. Memberikan ASI Eksklusif bagi bayi sejak lahir hingga usia enam bulan;
  4. Memberikan imunisasi lengkap bagi bayi sebelum berumur satu tahun; serta
  5. Mengikuti program Keluarga Berencana untuk meningkatkan kesejahteraan ibu, anak dan keluarga.

Jadi tunggu apalagi? Jangan sampai Ibu tidak membawa BUKU KIA 2015 ini saat kontrol ke Posyandu atau Dokter ya 🙂

sumber : Kemkes RI